Liburan Kebumen Pantai Menganti dan Bukit Kars

Liburan Kebumen Pantai Menganti dan Bukit Kars

MASAGY -  Okay gaes tepatnya hari minggu malam senin 17/06/2018 BAPUC TEAM mengunjungi Lokasi Pantai Menganti Kebumen - Jawa tengah yang konon katanya adalah surga terindah jawa tengah yups karena pantai ini memiliki destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi kala sedang waktu liburan, pantai menganti kebumen namanya sedang viral di media sosial pasalnya foto - foto kerennya tak sengaja terpampang di berbagai situs sosmed yang ada di indonesia.

Pantai menganti kebumen berada di selatan pulau jawa gaes jadi bisa di katakan pantai menganti kebumen juga masuk ke dalam pantai selatan, pantai selatan kental sekali dengan mitos dan legenda yang melekat pada masyarakat jawa gaes seperti tidak bolehnya memakai pakaian berwarna hijau serta legenda yang terjadi di pantai menganti kebumen ini gaes.

Kami satu team sebut saja BAPUC memang berniat mengunjungi pantai ini setelah lebaran 2018 yaa because pantai ini menjadi hawainya jawa tengah, karena bukan hanya pesona pantainya yang eksotis di pantai menganti kebumen gaes, kalian juga bisa melihat area tebing raksasa di sisi barat yang di kenal dengan nama tebing bidadari, salah satu objek yang wajib kalian kunjungi saat di pantai menganti yaitu tanjung karangbata dan marcusuar posisinya tepat di timur - tenggara pantai.

HAWAINYA JAWA TENGAH.

Pantai Menganti memang masih tergolong baru dan dibuka sejak tahun 2011. Sebelumnya pantai ini hanya menjadi tempat pendaratan nelayan setelah pulang mencari ikan. Panorama alamnya yang indah diantara perbukitan kars membuat banyak orang terkagum-kagum. Tak heran bila Pantai Menganti mendapat julukan sebagai Hawainya Indonesia.

AMAZING MENGANTI.

Pantai Menganti lebih mudah dijangkau dengan kendaraan pribadi. Saat ini juga belum tersedia kendaraan umum menuju pantai. Lokasinya berada di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah, Kebumen. Perjalanan bisa ditempuh melalui dua jalur. Pertama melewati rute Kebumen ke arah Petanahan, Puring, Suwuk kemudian Menganti. Namun, kamu harus melewati medan yang kurang bersahabat melalui jalan ini. 

BAPUC TEAM.

Oke gaes jadi saat ini sudah tersedia beberapa penginapan di Pantai Menganti. Harganya juga bervariasi dan cukup terjangkau. Selain itu tersedia juga area yang luas untuk pengunjung yang ingin merasakan suasana alam dengan cara camping. Beberapa warung makan juga sudah tersedia di pantai ini. Yup jadi kapan kalian kesini? SALAM BAPUC TEAM.

VLOG BY: MAS GAH. (Click name to showprofile)
Cerita Liburan Candi Prambanan (Candi Rorojonggrang)

Cerita Liburan Candi Prambanan (Candi Rorojonggrang)

MASAGY - Cerita liburan prambanan lagi 10 Mei 2011 [Update Januari 2019] Cerita liburan ini sebenernya gue +Agyztia Premana diajak oleh teman satu kelas buat nemenin mereka2 berlibur dan main dijogja seharian, sebut saja yusuf adi dia dengan baju hitam dengan jaket warna apalah apalah itu dia kelihatan bahagia karena dia bisa berlibur, kedua +raden heru dengan kaos putih dan tas gendongnya berpose ganteng dibelakang cewek yang bernama +wahyu pika, next +Diana Septiari biasa dipanggil diana dengan jaket ungu dan kerudung birunya berpose ala princes kerajaan Candi Prambanan, +Anis Fitriya sebut saja dia anis dengan baju berwarna catur dengan bahagianya berpose berdempetan dengan cewek +intan purnamasari, terkahir Denny Cahya nggak dia gmailnya apa dicari kagak ketemu mau tanya orangnya juga rada2 males juga udahlah biarin nanti juga temen sendiri nyebarin ko tenang aja Denn.

Ceritanya seru banget, awal mula kita 8 orang cuma pengin liat dan nongkrong dicandi prambana eh taunya kita masuk wisata + tour paket ke candi ratu boko yups candi yang terkenal dengan keindahan sunsetnya, oke jadi kali ini bakal gue ceritain singkat sejarah candi prambanan? Let's gooo!!


Candi Prambanan merupakan candi tercantik di dunia, peninggalan Hindu terbesar di Indonesia yang terletak di kawasan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Kurang lebih berjarak 17-20KM di sebelah timur Yogyakarta. Candi Prambanan mengarah ke timur, dengan tinggi candi kurang lebih mencapai 47M. Candi Prambanan sering juga disebut dengan nama Candi Roro Jonggrang. 


Kenapa disebut Candi Roro Jonggrang? because dulu itu Karena candi prambanan berasal dari cerita Roro Jonggrang yang meminta 1000  Candi (dalam waktu satu hari sebelum ayam berkokok) untuk syarat sebelum dirinya di lamar oleh seorang ksatria. Tapi karena Roro Jonggrang tidak melakukan kesepakatan antara dirinya dengan ksatria yang ingin melamarnya (Karena si pelamar tidak senggaup untuk membuatkan 1000 candi dalam waktu satu hari) akhirnya ksataria itu mengutuk Roro Jonggrang menjadi candi yang ke seribu untuk melengkapi candi candi yang telah dibuat oleh Ksatria tersebut dan di dalam Candi Prambanan terdepat arca Roro Jonggrang. Jadi begitu gaes kenapa bisa disebut dengan Candi Roro Jonggrang.
Cerita Liburan Sambil Testing di Purwokerto

Cerita Liburan Sambil Testing di Purwokerto

Masagy - Purwokerto

MASAGY - Oke jadi baru kemarin tanggal 12 November 2018 aku ke purwokerto nemenin pujaan hati testing CPNS, ya sekarang sang pujaan hati masih menunggu hasil testingnya. ceritany disini aku mau kasih tau sedikit tentang purwokerto karena kemarin hari senin tanggal 12 November bernagkat kesana cuma mampir tidur dan testing tapi... ada hal menarik tentang lingkungan testingnya karena baru pertama kali lihat GOR Satria Purwokerto, jaraknya dari stasiun purwokerto cuma 10menit karena waktu itu aku berangkat dengan kereta kamandaka dari kota tegal.

MASAGY - Cerita Liburan Sambil Testing di Purwokerto
Stasiun PWT - Gor Satria
Tempatnya gede banget maklumaku orang desa yang suka jalan2 muter2 kota2 besar hehe makanya aku buat blog dengan tujuan apa yang sudah aku lewati dan alami sebagai pengalaman hidup bisa di bikin naskah bacaan, masih latihan menjadi seorang penulis travelling dan semoga kedepannya aku bisa menjadi penulis terkenal, Amin

Yap jadi dipurwokerto aku menginap di hotel meotel, hotelnya bagus fasilitas lengkap dan nggak kalah sama hotel bintang 5, Meotel kalau di traveloka cuma dapet 3 Bintang namun para penginap sangat puas dengan pelayanan termasuk area berenang ya meskipun kolam berenangnya terlalu banyak menggunakan kaporit sih tapi sudah cukup nyaman buat refresh otak dipagi hari dan yang terpenting hargnya terjangkau.

Meotel Purwokerto

Diakhir mengantar sang pujaan hati testing akhir aku antar doi pulang ke solo, dengan kereta singasari pukul 18.18-22.15 stasiun purwosari, memang sih nulis butuh inspirasi biar tulisan tapi bagi gue nulis itu tentang cara berfikir yang alami dan kreativitas jari dalam menulis, jadi maapkeun masagy kalau nulisnya jelek.. hehe SALAM DOLAN.

Tempat Wisata di Jawa Tengah yang Wajib di Kunjungi

Tempat Wisata di Jawa Tengah yang Wajib di Kunjungi

MASAGY - Jawa Tengah merupakan salah satu provinsi di pulau Jawa yang masih kental dengan budaya khas jawa. Bahkan Jika Kalian berasal dari luar Jawa Tengah, pasti tertarik untuk sekali-kali mencoba berlibur ke kawasan ini. Di Jawa Tengah sendiri terdapat lebih dari 20 Kabupaten dengan objek wisata khasnya masing-masing yang tak kalah dengan provinsi lainnya di Indonesia bahkan di luar negeri.
Jawa Tengah.

Nah, buat kalian yang sedang merencanakan piknik dalam waktu dekat ini gaes, tempat wisata di Jawa Tengah berikut mungkin bisa menjadi rekomendasi yang cocok. cekidot:

1. Wisata Mangrove - Brebes


Brebes memang terkenal dengan kota penghasil bawang dan telor asin. Bagi anda yang melintasi kota brebes, pasti setiap perjalanan akan menemukan banyak penjual oleh-oleh khas Brebes. Bisa dipastikan pasti ada yang namanya telur asin. Ternyata tidak hanya menwarkan Telur asin dan Bawang saja. Ternyata disini teradapat wisata hutan mangrove. 
Mangrove.

Hutan Mangrove ini masuk dalam Desa wisata Pandandari Kaliwlingi. Hutan mangrove ini dibuat oleh pemerintah untuk mecegah abrari yang semakin meluas di peseir Kabupaten Brebes. 

2. Wisata Air - Tegal


Okay mendengar kata Tegal, apa yang akan kalian pikirkan? Yaaap, benar sekali, warteg atau Warung Tegal. Selain terkenal dengan warung yang tersebar di banyak daerah terutama di Semarang, Jakarta dan kota besar lainnya, kota yang terletak di kawasan Pantura ini juga dikenal memiliki cukup banyak tempat wisata yang wajib dikunjungi.
Purwahamba.

Tegal merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah. Tak hanya terkenal dengan warteg sebagai ciri khasnya, Tegal juga menyimpan potensi wisata yang menarik untuk mengisi waktu liburan. 

Ingin menikmati wisata pantai di Tegal? Tak perlu khawatir, karena Tegal juga memiliki tempat wisata pantai yang asyik untuk berlibur. Satu di antaranya adalah Pantai Purwahamba Indah. WonderfullTegal.

3. Wisata Rafting - Pemalang


Yap bicara soal arung jeram (Rafting), di Kabupaten Pemalang Jawa Tengah ada salah satu destinasi tempat wisata yang bisa kamu kunjungi, Salah satu tempat yang tengah digandrungi wisatawan di daerah Jawa Tengah, yakni arung jeram Moga River Park Rafting yang berada di kawasan Moga, Pemalang, Jawa Tengah yang mengarungi sepanjang Sungai Comal.
Rafting.

Perjalanan menuju ke hulu sungai ini, kamu harus menempuh jarak sekitar 42 kilometer menuju Randudongkal. Lokasinya lebih dekat ke perbukitan yang masih berdampingan dengan lerengnya Gunung Slamet. Wajar jika ketika kamu ke Randudongkal ini akan menikmati hawa sejuk khas pegunungan. "Keren"

4. Wisata Batik - Pekalongan


Pekalongan merupakan sebuah daerah di pesisir pantai yang terletak di dalam wilayah Jawa Tengah. Sejak lama kota ini telah sangat dikenal akan kesenian batik yang dibuat oleh penduduknya. batik bisa ditemukan di seluruh penjuru kota, membuat kota ini layak dijuluki destinasi wisata batik. Menginjakkan kaki di kota Pekalongan, identitas sebagai kota batik sangat terasa. Sungguh berbeda dengan beberapa tahun lalu, ketika saya mengunjungi kota ini.
Batik.

Jika kita berkunjung ke kota Pekalongan hal yang wajib kita lakukan adalah melakukan wisata batik di daerah Pekalongan. Cekidot berooo liburan di pekalongan.

5. Wisata Lawang Sewu - Semarang


Sebagai ibukota Jawa Tengah, Semarang mempunyai daya tarik tersendiri untuk mendatangkan wisatawan dari luar. Selain dari Bandeng Presto-nya yang khas, salah satu yang menarik wisatawan untuk datang ke Semarang adalah Lawang Sewu. Disebut Lawang Sewu karena bangunan ini memiliki pintu yang banyak. Lawang berarti pintu, dan sewu artinya seribu. Padahal, jumlah asli pintunya tidak mencapai seribu, namun hanya sebanyak 342 buah. Meskipun terkenal mistis seiring berjalannya waktu lawang sewu tersebut sudah tidak diperbolehkan lagi.
Lawang Sewu

Pengunjung dipersilakan datang pada pagi hingga malam pukul 21.00 WIB. Sedang warga yang dahulu memandu wisata mistis diberdayakan menjadi pemandu yang menjelaskan seluk beluk dan sejarah gedung. Tentunya mereka sudah mendapat pelatihan.

6. Wisata Alam Posong - Temanggung


Jika berakhir pekan di sekitar Magelang atau Wonosobo, jangan lupa mampir ke objek wisata baru di Temanggung. Ada wisata alam Posong dengan pemandangan super indah di kaki Gunung Sindoro. Keberadaan wisata alam Posong menjadi begitu viral, tak lepas sumbangsih sosial media dalam menyampaikan informasi berupa foto-foto kece dengan background pegunungan yang sangat istimewa.
Posong.

Selain menyuguhkan pemandangan khas pegunungan dan golden sunset, wisata alam ini juga menyediakan gazebo bagi pengunjung agar semkain nyaman saat menikmati indahnya panorama di sekitaran wisata alam posong. Wisata tempat ini juga menyediakan tempat berkumpul ataupun rest area yang bisa anda manfaatkan sebagai tempat berkumpul bersama keluarga ataupun kerabat dekat. Di area wisata alam ini juga di sediakan toilet sebagai fasilitas pendukung bagi pengunjung.


7. Wisata Kereta Uap - Ambawara


Mengisi liburan panjang atau akhir pakan bersama keluarga, cobalah menikmati tur wisata kereta api tua, mulai uap hingga diesel yang tersedia di Museum Kereta Api Ambarawa, Jawa Tengah. Selain melihat-lihat lokomotif kuno, para pelancong juga bisa mencoba untuk menaikinya. Ada dua jalur kereta uap yang ditawarkan, yakni Ambarawa-Tuntang (jalur reguler) dengan jarak 6 km, dan Ambarawa-Bedono (jalur khusus) dengan jarak 9 km. Jalur ke dua hanya bisa dilalui kereta dengan roda bergerigi karena ada tanjakan yang mesti dilalui.
Kereta Uap.

Selain kereta uap, di museum tersebut juga ada lokomotif diesel yang melayani perjalanan wisata jalur reguler tiga kali sehari, yaitu pukul 09:00, 11:00, dan 13:00 WIB. Harga tiket kereta diesel ini ditetapkan Rp50 ribu per orang. Wah magelang "KEWRENS".

8. Wisata Bukit - Dieng


Ingin berlibur dan menikmati pesona alam yang tidak ada duanya?, jangan lupa untuk dayang ke dataran tinggi Dieng yang posisinya dari Wonosobo adalah sekitar 30 kilometer. Sejumlah landmark bisa dengan nyaman dinikmati dari wisata Dieng ini, antara lain adalah Telaga Warna Dieng, Bukit Sikunier Dieng, dan Sumur Jalatunda serta masih ada candi-candi Hindu lainnya sehingga ketika anda sedang berkunjung ke daerah jawa tengah makan anda wajib untuk mendatangi dataran tinggi dieng kabupaten wonosobo ini. 
Bukit Dieng

Tempat wisata di Jawa Tengah ini sangat cocok untuk Anda yang suka mendaki dan bermalam di gunung sambil menikmati alam (bareng psangan, keluarga atau sahabat). Setiap hari, ada banyak pecinta alam yang mendaki dan mendirikan tenda di atas.Satu kata untuk dieng.. "KEREN".

9. Wisata Candi Borobudur - Magelang


Oke gaes yang terakhir, suka dengan tempat wisata berbau sejarah?, Candi Borobudur adalah situs yang tepat untuk dikunjungi dan bisa menjadi area yang sempurna untuk foto-foto juga. Tidak hanya struktur bangunan candinya saja yang bisa dikagumi karena tingginya nilai seni tersebut, tapi pemandangan di sekitarnya pun sangat memesona sehingga tidak akan membuat para wisatawan menyesal atau kapok.
Candi Borobudur.

Sayangnya banyak yang salah mengartikan jika Candi Borobudur terletak di Jogja, padahal sebenarnya Candi Borobudur berada di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pun begitu tentunya objek wisata sejarah satu ini tidak boleh kamu lewatkan dong ketika berkunjung ke Magelang.
5 Tempat Wisata di Brebes Jawa Tengah

5 Tempat Wisata di Brebes Jawa Tengah

MASAGY - Okay kali mengangkat topik dari brebes!. Yups Brebes yang biasa dikenal dengan Kota Bawang ini masuk dalam kawasan Provinsi Jawa Tengah. Letaknya berbatasan langsung dengan Kota Cirebon Jawa Barat. Dalam kehidupan sehari-hari, masyarakat di kota ini sebagian menggunakan bahasa Sunda serta bahasa jawa dengan dialeg khas Ngapak. Yah, itulah indonesia yang beraneka ragam jenisnya.


Namun, brebes lebih dikenal dengan ciri khas dialek bahasanya yakni ngapak, dan selain wisata kuliner telur asin. Di Brebes juga terdapat beberapa tempat wisata yang bisa anda kunjungi bersama keluarga. Wisata-wisata di Brebes selalu menarik hati para wisatawan baik lokal maupun luar kota untuk berkunjung dan menikmati keindahannya. Okay silahkan simak! C.E.K.I.D.O.T...

1. Kaligua - Wisata Kebun Teh

Objek wisata yang satu ini bisa dibilang destinasi favorit dan populer di area Brebes. Pesona pemandangan hamparan kebun teh yang akan memanjakan dan menyegarkan mata ketika berkunjung kesini. Wisata Kebun Teh ini berlokasi di Desa Pandansari, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes. Tempat menarik di Brebes ini tidak hanya menyuguhkan pemandangan kebun teh saja.

Masagy - Kaligua.

Bukan cuma menikmati pemandangan kebun teh saja, tapi ada juga beberapa tempat lainnya seperti Telaga Ranjang, Goa Jepang, Dan Mata Air Tuk Bening. Selain itu, di tempat ini juga terdapat beberapa permainan outbond yang bisa kamu coba. Pokoknya asyik deh #LiburanBrebes 

2. Ranto Canyon - Wisata Air terjun

Okay jika kalian meluncur ke wilayah pegunungan di Kabupaten Brebes bagian selatan, Jawa Tengah, kalian akan menemukan sejumlah pesona wisata eksotis dengan sejuta keindahan alam yang dimiliki. Salah satunya adalah Ranto Canyon yang terletak di Desa Winduasri, Kecamatan Salem, Brebes. Untuk menuju lokasi air terjun ini kamu hanya bisa menggunakan kendaraan pribadi selama dua setengah jam perjalanan dari Kota Brebes. 

Masagy - Ranto Canyon.

Setelah sampai di lokasi, kalian masih harus berjalan melalui jalan setapak sejauh 200 meter. Saat memasuki Ranto Canyon, kamu akan disambut sejuknya hawa pegunungan dan pemandangan indah di antara tebing yang terjal. Dari dasar sungai, terlihat pemandangan yang indah serta aliran air yang mengalir di antara tebing bebatuan dengan ketinggian 10 hingga 20 meter. Dan jika anda berkunjung kesini, ada beberapa fasilitas dan aktivitas yang anda lakukan seperti berenang, cbodyrafting, dan cliff diving. Jadi Kapan Kalian Kesini?

3. Waduk Malahayu - Wisata Waduk

Okay jadi kalian perlu tau terlebih dulu sebelum baca artikelnya, Waduk Malahayu ini ternyata peninggalan kolonial Belanda. Lokasi tempat wisata ini ada di desa Malahayu, Kec. Banjarharjo, kab. Brebes. Selain sebagai tempat rekreasi, waduk Malahayu ini juga difungsikan sebagai pengontrol banjir dan irigasi.

Masagy - Waduk Malahayu

Kesejukan dan keindahan pemandangan disini menjadikan banyak wisatawan yang memenafaatkan waktuya untuk berkemah di Waduk ini. Biaya masuk wisata waduk Malahayu ini cukup murah dan terjangkau. Kalian cukup menyiapkan dana sebesar Rp. 10.000, anda dapat bebas menikmati keindahan alam waduk malahayu. Murah kan? Kapan kita kesini..

4. Ciblon Waterboom - Wisata Air

Kota Brebes sudah ada Waterboom gaes. Namanya adalah Ciblon Waterboom. Di sini kamu bisa merasakan berwisata bareng keluarga sambil mainan air. Lokasi Waterboom ini ada di Jalan Yos Sudarso, Kota Brebes. Siapin aja peralatan tampur buat mainan air hehe, Untuk tiket masuk ke tempat wisata ini kamu hanya perlu membayar sekitar Rp. 13.000,- .. Kita jadi kan sambil menyelam minum mainan air Hahaha

Masagy - Ciblon Brebes.

Oiya gaes Ciblon Waterboom ini salah satu tempat bermain anak di Brebes yang selalu ramai dikunjungi pada hari libur. Tapi tenang orang dewasa juga bisa menikmatinya ko, so tunggu apalagi..

5. Randusangan - Wisata Pantai

Masagy - Pantai Randusanga.

Wisata Pantai Randusanga di Randusanga Brebes Jawa Tengah adalah salah satu tempat wisata yang berada di desa randusanga, kabupaten brebes, provinsi  jawa tengah, negara indonesia. Wisata Pantai Randusanga di Randusanga Brebes Jawa Tengah adalah tempat wisata yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari liburan. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas kita sehari hari. 

Wisata Pantai Randusanga di Randusanga Brebes Jawa Tengah bisa dibilang sebuah wisata pantai yang memiliki beberapa akan fasilitas dan pelayanan di antaranya sebagai berikut:

- Area Parkir kendaraan
- Mushola
- Kamar mandi / MCK
- Penginapan

Oiya gaes.. Kalian jangan lupa bawa perlengkapan kesehatan dan peralatan mandi. Siapkanlah fisik dan kendaraan anda supaya liburan anda berjalan dengan lancar. #WajibLiburan
Ranto Canyon Wisata Andrenalin di Brebes

Ranto Canyon Wisata Andrenalin di Brebes


MASAGY - Tidak banyak orang tahu tentang tempat wisata di Brebes, sebuah Kabupaten di Jawa Tengah yang terkenal dengan telur asinnya, asal kamu tahu, ternyata di Brebes terdapat sebuah tempat wisata yang memiliki pemandangan dan suasana layaknya wisata alam di eropa lho.

Deddy Priyadi - Ranto Canyon.

Yups!! Ranto Canyon adalah objek wisata eksotis nan ekstrem. Wisata alam di Desa Winduasri, Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah ini menawarkan keindahan sekaligus bahaya. Ranto Canyon juga memiliki konsep wisata serupa dengan Green Canyon yang berada di Pangandaran, masyarakat setempat sendiri lebih mengenal tempat wisata ini dengan nama Leuwih Ranto.

Arsip - Masagy2015.

Wisata ini berupa sungai yang diapit oleh dinding tebing setinggi 15-20 meter. Begitu masuk ke tempat wisata ini, Anda akan disambut sejuknya hawa pegunungan dan aliran air yang mengalir di antara tebing bebatuan dengan ketinggian 10 hingga 20 meter dari dasar sungai. Selain ingin mencecap keindahan alam Ranto Canyon yang masih perawan, banyak yang datang sengaja untuk menggenjot adrenalin. Bayangkan, begitu masuk ke tempat wisata ini, pengunjung akan disambut sejuknya hawa pegunungan dan pemandangan indah di antara tebing-tebing terjal.

Masagy - Ranto Canyon.

Perjalanan menuju lokasi hanya bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi atau sepeda motor. Waktu tempuh dari pusat Kota Brebes bisa mencapai tiga jam. Setelah itu, kita harus berjalan melalui jalan setapak yang turun terjal sejauh 200 meter lebih. Ada beberapa spot seru dan menantang yang bisa Anda coba di Ranto Canyon, diantaranya seperti saat Anda dipaksa menuruni batu dengan ketinggian sekitar 10 meter menggunakan tali, bagi Anda yang takut dan memutuskan untuk tidak melakukannya, berarti Anda terpaksa kembali tanpa menikmati keseruan di Ranto Canyon terlebih dahulu.

Masagy - Ranto Canyon.

Untuk masuk ke wisata ini, tidak dikenakan biaya tiket masuk. Namun, untuk menikmati arum jeram atau rafting di Ranto Canyon, Anda hanya cukup menyiapkan budget Rp. 30.000,-/orang, biaya tersebut sudah termasuk dengan peralatan safety dan pemandu. "Jangan membuang sampah sembarangan dan pastikan kamu membawa baju ganti ya gaes." Hehe.
5 Kota Paling Layak Untuk Liburan

5 Kota Paling Layak Untuk Liburan

MASAGY - Liburan memang suatu hal yang diperlukan supaya kita gak stres. Banyak orang beranggapan liburan itu perlu uang banyak. Kata siapa liburan harus keluar uang banyak dan bikin kantong kering?


Jangan jadikan liburanmu semakin membuatmu stres karena faktor biaya perjalanan. Masagy telah merangkum 5 kota paling layak untuk liburan!

1. Yogyakarta

Yogyakarta.

Yogyakarta merupakan kota yang terkenal wisata sejarahnya. Tak hanya bisa menikmati objek wisata murah, harga makanannya pun cukup bersahabat di kantong, dan untuk berkeliling kota, kamu tidak perlu bingung. Kamu bisa menggunakan bus trans yang sudah terintegrasi dengan bandara dan stasiun atau Ojek Online (OJOL).

2. Malang

Malang.

Malang memiliki segudang objek wisata murah seperti kampung warna-warni, kampung 3D, pantai, alun-alun, museum, dan masih banyak lagi lainnya. Kulinernya beragam. Tak perlu ditanya lagi rasanya. Ada rawon, pecel, bakso, dan orem-orem. Kalau kamu ingin menikmati liburan yang lebih bervariasi, pergilah ke Kota Wisata Batu. 

Misalnya saja berbagai pantai yang indah di Malang Selatan ini. Kemudian Gunung Bromo dan Gunung Semeru. Temukan keindahan alam di Pulau Sempu. Mengunjungi Museum Angkot juga seru dan menyenangkan.

Kota Malang memang terkenal memiliki hawa yang sejuk. Hal ini terjadi karena Malang dikelilingi oleh pegunungan. Seperti mangkok, Kota Malang adalah bagian dasar dari mangkok tersebut. topografinya mirip Kota Bandung. Hal ini membuat Malang memiliki hawa yang sejuk. Pada bulan-bulan tertentu, kota ini bahkan memiliki hawa yang dingin hingga belasan derajad celcius.

3. Bandung

Bandung.

Mungkin untuk sebagian orang yang belum pernah menginjakan kakinya di Bandung, akan sangat bertanya-tanya apa yang membuat banyak orang berkunjung ke kota kembang tersebut? Kota kembang ini memiliki banyak sekali tempat wisata yang wajib kamu kunjungi jika datang kesini. Mulai dari wisata anak, wisata alam dan wisata air semua ada di sini! Tempat wisata yang disuguhkan di kota Bandung ini pun menjadi salah satu alasan kenapa kamu harus datang ke Bandung.

Bila kamu memutuskan untuk menginap di Kota Kembang tidak perlu khawatir dan bingung untuk mencari tempat menginap dengan harga yang murah tapi tetap memiliki fasilitas yang bagus. Jika kamu mencari hotel murah di Bandung, tentunya akan sangat gampang untuk menemukannya. 

Nggak mau dong ketinggalan eksis sama temen kamu karena belum pernah datang ke Bandung?

4. Semarang

Semarang.

Ketika menyebut Jawa Tengah tentunya Semarang sebagai ibu kota nggak akan terlewatkan. Selain memiliki banyak bangunan tua bersejarah, Semarang juga bisa jadi tempat wisata religi, shopping, dan tentunya wisata kuliner. Kota ini mampu menawarkan berbagai pengalaman tak terlupakan buat travelers.

Umumnya setiap kota pasti punya landmark yang khas. Kalau di Jakarta ada Monas, maka Semarang punya Tugu Muda yang cukup menonjol. Awali perjalanan kamu dengan mengunjungi tempat ini, lokasinya strategis dan mudah dicari, kok. Tugu ini dibangun untuk memperingati keberanian para pejuang saat melawan Jepang selama lima hari. Sempatkan mengabadikan tugu megah ini dengan view di belakang ada bangunan yang lawang sewu, atau selfie dengan latar belakang tugu ini sebagai tanda kamu sudah di Semarang.

5. Solo

Solo.

Solo bukanlah sekedar kota biasa. Solo merupakan tempat yang unik dengan sebuah semangat, banyak warisan budaya dan keramahtamahan. Selain itu, Solo merupakan kota yang menarik dengan pusat perbelanjaan, kuliner dan festivalnya.

Solo merupakan salah satu “gudang”nya makanan enak. Kota ini kaya akan warisan makanan yang yang diadopsi dari berbagai daerah di dunia. Warga Solo menceritakan kepada pengunjung bahwa kuliner adalah budaya mereka. Berbagai jenis makanan, minuman spesial dam snack tradisional dapat kalian temui di kota ini.

Kota Solo dikenal dengan penduduknya yang ramah. Temukan senyum dan salam khas dari penduduk Solo dan Anda akan merasakan menjadi bagian dari keluarga penduduk Solo.


Cerita Tentang Nikah (Update 4 Februari 2018)

Cerita Tentang Nikah (Update 4 Februari 2018)

Cerita Tentang Nikah - 3 Februari 2018

MASAGY - Balik lagi dengan artikelnya masagy, kali ini pengin bahas sekilas tentang nikah saja tidak sepenuhnya saya ambil rangkuman kitab dan referensi yang sudah saya baca semoga bermanfaat, mari sikat ceritanya..

Pernikahan adalah fitrah manusia, jalan yang sah untuk memenuhi kebutuhan ini adalah dengan ‘aqad nikah (melalui jenjang pernikahan), bukan dengan cara yang amat kotor dan menjijikkan, seperti cara-cara orang sekarang ini; dengan berpacaran, kumpul kebo, melacur, berzina, lesbi, homo, dan lain sebagainya yang telah menyimpang dan diharamkan oleh Islam.

Pernikaan adalah salah satu ibadah yang paling utama dalam pergaulan masyarakatagama islam dan masyarakat.  Pernikahan bukan saja merupakan satu jalan  untuk membangun rumah tangga dan melanjutkan keturunan. Pernikahan juga dipandang  sebagai jalan untuk meningkatkan ukhuwah islamiyah dan memperluas serta memperkuat tali silaturahmi diantara manusia.

Berdasarkan Al-Qur’an dan Hadist, pernikahan disebut denganberasal dari kata an-nikh dan azziwaj yang memiliki arti melalui, menginjak, berjalan di atas,  menaiki, dan bersenggema atau bersetubuh. Di sisi lain nikah juga berasal dari istilah Adh-dhammu, yang memiliki arti merangkum, menyatukan dan mengumpulkan serta sikap yang ramah.  adapun pernikahan yang berasalh dari kata aljam’u yang berarti menghimpun atau mengumpulkan.

Pernikahan dalam istilah ilmu fiqih disebut ( زواج ), ( نكاح ) keduanya berasal dari bahasa arab. Nikah dalam bahasa arab mempunyai dua arti yaitu ( الوطء والضم ) baik arti secara hakiki ( الضم ) yakni menindih atau berhimpit serta arti dalam kiasan ( الوطء ) yakni perjanjian atau bersetubuh.

Seperti yang sudah disebutkan: "Diriwayatkan dari Anas r.a. ia berkata: Nabi SAW selalu memerintahkan kita untuk kawin dan melarang membujang dengan larangan yang sangat dan beliau bersabda: Nikahilah orang yang penuh kasih saying dan suka beranak karena sesungguhnya aku akan bangga (berbesar hati) terhadap umat lain dihari kiyamat karena dirimu (banyak keturunan)".

HUKUM NIKAH

Dalam agama islam pernikahan memiliki hukum yang disesuaikan dengan kondisi atau situasi orang yang akan menikah. Berikut hukum pernikahan menurut islam:

  • Wajib, jika orang tersebut memiliki kemampuan untuk meinkah dan jika tidak menikah ia bisa tergelincir perbuatan zina (baca zina dalam islam)
  • Sunnah, berlaku bagi seseorang yang memiliki kemampuan untuk menikah namun jika tidak menikah ia tidak akan tergelincir perbuatan zina
  • Makruh, jika ia memiliki kemampuan untuk menikah dan mampu menahan diri dari zina tapi ia memiliki keinginan yang kuat untuk menikah
  • Mubah, jika seseorang hanya menikah meskipun ia memiliki kemampuan untuk menikah dan mampu menghindarkan diri dari zina, ia hanya menikah untuk kesenangan semata
  • Haram, jika seseorang tidak memiliki kemampuan untuk menikah dan dikhawatirkan jika menikah ia akan menelantarkan istrinya atau tidak dapat memenuhi kewajiban suami terhadap istri dan sebaliknya istri tidak dapat memenuhi kewajiban istri terhadap suaminya. Pernikahan juga haram hukumnya apabila menikahi mahram atau pernikahan sedarah.

RUKUN NIKAH

Rukun pernikahan adalah sesuatu yang harus ada dalam pelaksanaan pernikahan, sebagai berikut:
  • Calon mempelai laki-laki dan perempuan
  • Wali dari pihak mempelai perempuan
  • Dua orang saksi
  • Ijab Qabul yang sighat nikah yang di ucapkan oleh wali pihak perempuan dan dijawab oleh calon mempelai laki-laki (sesuai kesepakatan keluarga besar).
pernikahan dalam Islam di antaranya adalah untuk membentengi martabat manusia dari perbuatan kotor dan keji, yang dapat merendahkan dan merusak martabat manusia yang luhur. Islam memandang pernikahan dan pem-bentukan keluarga sebagai sarana efektif untuk me-melihara pemuda dan pemudi dari kerusakan, dan melindungi masyarakat dari kekacauan.

يَا مَعْشَرَ الشَّبَابِ مَنِ اسْتَطَاعَ مِنْكُمُ الْبَاءَةَ فَلْيَتَزَوَّجْ، فَإِنَّهُ أَغَضُّ لِلْبَصَرِ وَأَحْصَنُ لِلْفَرْجِ، وَمَنْ لَمْ يَسْتَطِعْ فَعَلَيْهِ بِالصَّوْمِ فَإِنَّهُ لَهُ وِجَاءٌ.

Artinya: “Wahai para pemuda! Barangsiapa di antara kalian berkemampuan untuk menikah, maka menikahlah, karena nikah itu lebih menundukkan pandangan, dan lebih membentengi farji (kemaluan). Dan barangsiapa yang tidak mampu, maka hendaklah ia shaum (puasa), karena shaum itu dapat membentengi dirinya.” Terima kasih.
Liburan itu penting dan wajib hukumnya - Ini dia alasannya

Liburan itu penting dan wajib hukumnya - Ini dia alasannya

MASAGY - Disadari atau tidak, pada kenyataannya sebagian besar dari kita lebih cenderung menghabiskan waktu dari minggu ke minggu hanya dengan melakukan kegiatan yang bersifat monoton dan mengabaikan hal-hal kecil yang menyenangkan dan bisa memberi kita suasana berbeda dari biasanya seperti berlibur.

Liburan itu penting dan wajib hukumnya - Ini dia alasannya

Liburan adalah sebuah keharusan (Wajib ukumnya). Bagi mereka yang menganggap liburan adalah hal penting, di saat ada celah libur pasti mereka akan mencari tempat-tempat liburan yang menyenangkan (Tidak perlu jauh ya gaes). Di samping itu, ada juga beberapa orang yang menganggap liburan tidak begitu penting, dengan dalih liburan hanya menghabiskan uang dan tidak menghasilkan apapun selain rasa lelah.
Liburan tidak harus dengan perjalanan jauh dan biaya yang mahal karena pada dasarnya, liburan itu sendiri bisa difokuskan pada serangkaian kegiatan menyenangkan dan berbeda dari rutinitas yang dijalani sehari-hari (Sesuaikan budget kalian ya gaes). Bahkan ada banyak hal yang dapat kalian lakukan selama liburan dan yang tak kalah pentingnya adalah banyak manfaat yang akan kalian peroleh setelah melakukannya. Luangkan waktu kalian untuk berlibur karena liburan itu penting untuk dilakukan, ada beberapa poin kenapa kalian butuh liburan:

1. Semua Orang Butuh Liburan


Liburan itu penting dan wajib hukumnya - Ini dia alasannya

Mereka yang suka liburan adalah orang yang boros. Pada dasarnya, secara psikologis, semua orang membutuhkan liburan. Mengapa anak-anak sekolah senang ketika musim liburan tiba? Karena mereka menemukan hal baru dan bisa bersenang-senang, sehingga energy mereka kembali penuh saat menghadapi tahun ajaran baru. 

2. Memberi Tenaga dan Semangat Kerja Baru


Liburan itu penting dan wajib hukumnya - Ini dia alasannya

https://www.freepik.com/mindandi


Lupakan sejenak segala rutinitas dan aktivitas sehari-hari, nikmati liburan Anda dan temukan banyak hal baru di tempat-tempat berlibur yang Anda datangi. Bebaskan diri Anda dari segala macam kesibukan kantor dan biarkan tubuh menjadi rileks, dengan demikian Anda akan memiliki energi dan semangat yang baru saat kembali ke tempat kerja.

3. Liburan Dapat Memperluas Wawasan


Liburan itu penting dan wajib hukumnya - Ini dia alasannya


Mendatangi tempat-tempat yang baru dan bertemu banyak orang-orang baru di luar lingkungan Anda sehari-hari tentu saja akan memberi Anda banyak pengetahuan dan wawasan yang baru pula. Temukan banyak hal baru dan menyenangkan selama liburan, hal ini akan memberi Anda ruang untuk menyegarkan kembali pikiran yang sepanjang minggu sibuk dengan urusan pekerjaan.

4. Liburan Bikin Awet Muda

Liburan bikin awet muda yup karena bisa membantu memuluskan kulit (Kecuali berjemur gaes Hihi), karena dengan berlibur, rasa stress hilang, rasa senang pun meningkat. Hal ini dapat menunda lebih lama munculnya masalah kulit seperti keriput dan gejala penuaan dini. Salah satu hal yang menjadi pendukung pernyataan ini adalah karena pada dasarnya liburan akan membuat kita rileks dan merasa bahagia, tentu saja kedua hal ini akan membuat Anda terhindar dari masalah penuaan dini pada kulit Anda, bukan?

Jadi tunggu apalagi agendakan waktu liburan kalian karena weekend akan segera datang. Terima kasih





Cerita Liburan 2 Wisata Murah dan Keren di Yogyakarta

Cerita Liburan 2 Wisata Murah dan Keren di Yogyakarta

MASAGY - Kali ini web masagy akan membahasa tentang liburan yogyakarta - 2018, ada bdua wisata yang saya kunjungi yaitu taman sari dan kampung cyber. Okay langsung saja simak ceritanya...

Masagy on kampung cyber.
Berawal dari keisengan saya dan adik saya Mukhammad Khafidz, berenca melangsungkan perjalanan ke jogja untuk liburan alias menginap semalam, berangkat dari semarang pukul 14.00 - 18.00 Jogja. perjalanan kit tidak semulus yang dibayangkan karena hujan lebat yang membuat pandangan mata ketika riding motor tidak bisa untuk ngebut "don't try this" gaes.

Tapi tetap safety riding kita jalankan, aturan dijalan, dilarang menyalip saat tikungan dll. sesampainya dijogja kami berdua menginap di abadi hotel dekat maliobro tarifnya lumayan 425.000/Malam. hotelnya sangat luar biasa, ada kolam renang dekat dengan stasiun, perbelanjaan dan pusat kuliner.

Malam hari sebelum paginya kami menjelah kota jogja, kami berdua mencoba KOPI JOSS, pensaran dengan rasanya ternyata rasanya luar biasa nikmat mungkin karena cuaca yang bercurah hujan tinggi jadi kami berdua sungguh menikmati hidangan kopi tersebut.

KOPI JOSS
Kopi Joss Pak Agus - Depan pintu masuk stasiun.
Singkat cerita kami, dipagi hari kami mulai menjelajah kota jogja, yup pertama kami mengunjungi taman sari.. look at the picture gaes Hehe

Amazing picture taman sari.
Sejarah taman sari pembangunan Taman Sari yang lekat dengan arsitektur Portugis ini ditangkap oleh telinga penduduk asli Yogyakarta dan diterjemahkan ke dalam berbagai versi cerita. Versi pertama menyebutkan, seorang bangsa asing terdampar di Mancingan daerah di pantai selatan Yogyakarta. Masyarakat di daerah tersebut menduga bahwa orang tersebut termasuk sebangsa jin atau penghuni hutan.

lebih dari dua ratus tahun yang lalu, sebuah taman pada masa itu, yang merupakan masa yang penuh keindahan dan rahasia, berdiri sebagai lambang kejayaan Raja Mataram. Memang bukan asli arsitektur Jawa atau Nusantara. Namun keindahan ciptaan bangsa Potugis itu tetap bermakna dan menjadi simbol keajaiban budaya manusia.

Terletak tidak jauh dari kompleks Keraton Yogyakarta saat ini, walau kondisinya cukup memprihatinkan sebagai salah satu situs peninggalan sejarah, taman yang setengahnya tinggal reruntuhan itu tetap banyak dikunjungi wisatawan domestik maupun mancanegara. eits tapi jangan salah sekarang kondisinya sudah sangat instagramable lho...

Kompleks Taman Sari yang menempati lokasi seluas lebih dari 12 hektare berarsitektur dan relief perpaduan antara gaya arsitektur Hindu, Budha, Islam, Eropa, dan Cina itu selesai dibangun pada tahun 1765 Masehi. Untuk memberi makna pada setiap bangunan, Sri Sultan Hamengku Buwono I waktu itu memberi nama masing-masing bangunan yakni Keraton Pulo Kenanga, Masjid Taman Sari dan Pulo Penambung yang terapung di atas air, kolam pemandian dan gedung tempat tidur Sri Sultan dan Permaisuri.

Masagy on Malioboro
Cukup Kali yak sejarah dari Taman sari nya hehe pokoknya jikalau ingin liburan ke jogjajangan lupa mampir ke taman sari, okay next kami juga berkunjung ke kampung cyber..

Akses menuju Kampung Cyber Jogja memang cukup menantang. Jalanan di sana terbilang sempit, bahkan mobil pun tak muat untuk masuk, sebab jalanan yang terseda hanya untuk motor dan sepeda saja. Jadi saat menuju kampong ini, pengunjung yang membawa mobil mesti memarkirkan mobilnya terlebih dulu di area parkiran tempat wisata pemandian di Taman Sari, yakni sebuah tempat bekas pemandian dari ratu di zaman kerajaan dulu.

Masagy on Kampung Cyber
Kampung Cyber merupakan destinasi tempat wisata kampong yang berada di tengah pusat kota Yogyakarta. Dengan jaraknya dari pemandian Taman Sari hanya berjarak 50 meter saja. Kampung Cyber sendiri merupakan kampung wisata satu-satunya yang ada di kawasan tersebut dan terbilang cukup populer.

Apalagi semejak kampung ini telah diblusuki oleh pendiri Facebook atau CEO facebook, yakni Mark Zuckerberg. Sekaligus sebagai kampung satu-satunya yang meraih penghargaan dari AJE Indonesia, yakni produsen dari minuman ringan dengan hibah sebesar Rp. 100 juta ditujukan untuk pembekalan terhadap infrastruktur internet. Wah sungguh luar biasa..

End of telling of yogyakarta Eaa sok inggris Hahah selesai capek lelah lemah letih menjelajah kota joga tepatnya 2 wisata keren dan murah kami berdua berOTW untuk pulang iya pulang karena sudah ditunggu sama keluarga tercinta.. Terima Kasih